Transportasi Logistik Tidak Ada Pembatasan Selama Nataru

JAKARTA — Pemerintah melalui Kementerian Perhubungan (Kemenhub) menyatakan untuk angkutan logistik pada masa Libur Natal dan Tahun Baru (Nataru) tidak dilakukan pembatasan pengendalian transportasi selama masa liburan Natal dan Tahun Baru.

Direktur Jenderal Perhubungan Darat Kementerian Perhubungan (Kemenhub), Budi Setiyadi menegaskan untuk angkutan logistik pada masa Libur Nataru tidak dilakukan pembatasan pengendalian transportasi selama masa liburan Natal dan Tahun Baru. Pasalnya, transportasi logistik di masa Libur Nataru diharapkan dapat menjadi pendorong dan pendongkrak ekonomi di Daerah.

“Sesuai arahan Bapak Menteri Perhubungan, kehadiran transportasi logistik di periode Nataru diharapkan dapat menjadi dorongan ekonomi di beberapa daerah. Untuk itu kami telah berkoordinasi dan kami pada prinsipnya tidak melakukan pembatasan,” kata Budi dalam keterangan resmi di Jakarta, Selasa (21/12/2021).

Akan tetapi, lanjut dia, jika nanti volume lalu lintas terutama di jalan tol menurut penilaian Kepolisian perlu dilakukan Manajemen dan Rekayasa Lalu Lintas atau MRLL, yaitu pengalihan kendaraan truk dari jalan tol ke jalan nasional. Manajemen dan Rekayasa Lalu Lintas adalah serangkaian usaha dan kegiatan yang meliputi perencanaan, pengadaan, pemasangan, pengaturan, dan pemeliharaan fasilitas perlengkapan jalan dalam rangka mewujudkan, mendukung dan memelihara keamanan, keselamatan, ketertiban, dan kelancaran lalu lintas.

Dengan begitu, pada saat periode Nataru nanti Pemerintah akan menyiapkan  sejumlah lokasi untuk tes acak seperti di Jembatan Timbang, Terminal, ataupun rest area yang telah dikoordinasikan bersama stake holder. “Ini nantinya akan disediakan secara gratis oleh Kementerian Perhubungan. Khusus pengemudi kendaraang barang atau logistik dan pembantu pengemudi  masih kami sediakan tes antigen gratis di Merak, Bakauheni, Ketapang, Gilimanuk, Padangbai, dan Lembar,” pungkasnya.

PT Sumber Urip Cargo (SUC) merupakan perusahaan ekspedisi nasional dan mendukung langkah pemerintah. SUC punya armada truk dan kendaraan barang yang beroperasi di Pulau Jawa, Pulau Bali dan Pulau NTB. SUC selalu update layanan secara digital sehingga mudah diakses di smartphone para pelanggan.

Hubungi Kami:
PT. Sumber Urip Cargo

Jl. Pangeran Jayakarta, No. 16/6-7, Kecamatan Sawah Besar, Kota Jakarta Pusat, DKI Jakarta 10730
Telpon: +62 (21) 6260966
Fax: +62 (21) 6286056
No WA: +62 813 12345380
Email: info@sumberuripcargo.com

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Baca Juga

12 Ide Jualan Online yang Laris di 2024

JAKARTA: Era digital saat ini memberikan banyak peluang untuk kita memulai bisnis, melalui platform online. Punya pasar yang cukup luas, karena sudah banyak konsumen yang beralih ke belanja online. Maka itu, penting

Read More »
×

Chat Support

Silahkan klik pada icon dibawah ini untuk menghubungi tim support kami, atau Anda juga dapat mengirimkan email ke info@sumberuripcargo.com

× Contact Us